Magetan, 17 September 2024 – MTsN 2 Magetan menggelar kegiatan Aksi Bergizi yang diikuti oleh seluruh siswa dan guru pada hari ini. Kegiatan ini berlangsung dalam suasana semangat dan penuh antusiasme, berkat kerja sama dengan Puskesmas Rejomulyo. Serangkaian acara, mulai dari senam bersama, penyuluhan HIV/AIDS, hingga skrinning kesehatan, dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pola hidup sehat.
Acara diawali dengan senam bersama yang diikuti oleh seluruh siswa dan tenaga pengajar. Setelah itu, para peserta menikmati menu makanan 4 Sehat 5 Sempurna yang terdiri dari nasi, lauk pauk, sayuran, buah-buahan, dan susu. Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan pentingnya asupan gizi seimbang demi mendukung kesehatan dan pertumbuhan siswa.
Penyuluhan tentang HIV/AIDS menjadi salah satu bagian penting dari acara ini. Tim dari Puskesmas Rejomulyo memberikan informasi mengenai pencegahan HIV/AIDS, penularannya, dan langkah-langkah pencegahan. Para siswa juga diajak berdiskusi untuk meningkatkan pemahaman mereka terkait isu kesehatan ini.
Selain itu, skrinning kesehatan menyeluruh dilakukan oleh tenaga medis dari Puskesmas Rejomulyo, meliputi pemeriksaan mata, telinga, tinggi dan berat badan, tekanan darah, serta hemoglobin dalam darah. Pemeriksaan ini bertujuan untuk mendeteksi potensi masalah kesehatan sejak dini, sehingga dapat segera ditangani sebelum menjadi serius.
Kepala MTsN 2 Magetan, Bapak Husnul Khuluq, mengapresiasi kerja sama dengan Puskesmas Rejomulyo dalam pelaksanaan kegiatan ini. “Kerja sama ini sangat membantu sekolah dalam memastikan kesehatan siswa terjaga dengan baik. Dengan adanya pemeriksaan dan penyuluhan, kami berharap para siswa semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan mereka,” ujarnya.
Para siswa dan orang tua juga menyambut positif kegiatan ini. Mereka merasa mendapatkan banyak manfaat dari skrinning kesehatan dan penyuluhan yang dilakukan. “Ini adalah pengalaman yang sangat bermanfaat. Kami jadi lebih paham tentang pentingnya menjaga kesehatan dan pola makan yang seimbang,” ungkap salah satu siswa kelas VII.
Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal bagi para siswa MTsN 2 Magetan untuk lebih peduli terhadap kesehatan dan menjalani gaya hidup sehat. Dengan dukungan dari Puskesmas Rejomulyo, sekolah berkomitmen untuk terus meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya kesehatan, baik fisik maupun mental, demi masa depan yang lebih baik.